Archive | 13 January 2015

Pengembangan Kapasitas Organisasi (Capacity Building)

PENDAHULUAN

Sampai saat ini, upaya mencari potret atau sosok pemerintahan yang ideal masih menjadi isu paling menarik. Pemerintahan yang ada, baik eksekutif, yudikatif, maupun legislatif masih dinilai kurang memiliki kinerja untuk memenuhi tuntutan masyarakat dan merespons perkembangan situasi baik di dalam maupun di luar negeri. Lembaga eksekutif atau birokrasi yang semula dibentuk untuk memecahkan masalah-masalah publik, justru kemudian menjadi sumber masalah dari pemecahan masalah-masalah publik itu sendiri karena cenderung mengidap penyakit birokrasi yang dikenal dengan “bureaupathologies” (lihat Caiden, 1991). Sementara itu, lembaga legislatif yang dibangun untuk mengartikulasikan dan memperjuangkan kepentingan rakyat dan mengontrol kinerja pemerintah juga menjadi sumber masalah karena rendahnya kemampuan dan komitmen terhadap kepentingan masyarakat, serta seringkali dikooptasi oleh berbagai pihak yang tidak bertanggung jawab. Dan lembaga yudikatif yang dibentuk untuk menegakkan keadilan semakin lama semakin tidak memiliki kewibawaan karena mudah “dibeli”oleh pihak-pihak yang berkuasa atau yang mampu membayar tawarannya. Continue reading